TEKNIK FOTOGRAFI HITAM PUTIH
Foto hitam putih memiliki sebuah seni tersendiri. Untuk memotret foto hitam putih yang keren dibutuhkan sedikit kejelian. Walau kita bisa mengubah foto dalam proses edit, tapi memotret dengan konsep hitam putih dalam benak kita sejak awal selalu memberikan hasil yang lebih bagus.
Karena itu, perlu saya sebut bahwa dalam tips berikut ini tidak akan ada teknik mengolah foto. Yang akan kita bahas adalah faktor apa saja yang akan membuat foto hitam putih semakin keren.
Berikut adalah faktornya:
JANGAN MELIHAT WARNA
BERSAHABATLAH DENGAN BENTUK
PERHATIKAN KONTRAS
Pada dasarnya, fotografi adalah melukis dengan cahaya. Sisi yang terkena cahaya (terang) memberi arti sisi gelap, begitu juga sebaliknya. Kontras antara gelap dan terang inilah yang akan memberikan bentuk pada objek foto.
Perhatikan dari mana arah cahaya datang. Biasanya, cahaya dari samping (entah atas/bawah atau kanan/kiri) akan memberikan kontras lebih. Misalnya untuk menujukan garis wajah. Tapi cahaya dari belakang pun bisa membuat foto menarik, seperti membuat rim light atau siluet
Untuk meningkatkan kontras pada foto, kita bisa menggunakan filter di lensa (atau tersedia di aplikasi kamera)
JANGAN LUPAKAN GRADASI
begitulah gradasi memainkan peran di foto hitam putih. Berbagai gradasi memainkan peran di foto hitam putih. Berbagai tingkat kecerahaan atau kesepakatan abu abu akan memberi nuansa atau dimensi pada foto. Hal ini tentunya berhubungan dengan detail objek dan tingkat kontras. Oleh sebab itu, dalam memotret foto hitam putih jangan lupa gunakan gradasi
WASPADAI GRAIN DAN NOISE
Grain adalah bintik bintik yang muncul di film sebegai konsekuensi dari tingginya kepekaan film foto (ISO). Semakin kecil ISO (misal 100) semakin kecil grain dan semakin besar ISO (3200) semakin besar grain. Karakteristik grain film adalah tidak teratur
Itulah beberapa tips dan teknik memotret hitam putih. Semoga bermanfaat ☺